10 Manfaat Olahraga Sebagai Alasan Anda Berolahraga

Apakah Anda tahu manfaat olahraga yang menjadikan manfaat itu sebagai alasan Anda untuk berolahraga?

Terkadang, kita sering tidak memperhatikan betul mengenai manfaat tentang sesuatu walau kita sering melakukannya. Hanya mengetahui manfaat pada gambaran besarnya saja. Seperti halnya berolahraga. Kita hanya mengetahui bahwa olahraga bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Namun, apa saja manfaat olahraga secara detailnya? Berikut saya akan memberikan beberapa manfaat olahraga yang dijadikan sebagai alasan kita untuk berolahraga.

1.    Membantu menurunkan dan menjaga berat badan

Banyak orang yang mengeluh mengenai berat badannya. Mereka ingin menurunkan berat badan. Namun apa yang secara khusus akan dilakukan? Apa yang mereka lakukan pasti menyempatkan diri secara khusus untuk berolahraga. Apapun kegiatan dietnya, pasti mengkhususkan diri untuk berolahraga.

Dengan berolahraga maka bisa membakar lemak yang ada dalam tubuh. Jika melakukan olahraga yang lebih bertenaga dan lebih lama seperti lari atau jalan cepat dalam waktu 30 menit maka bisa membakar lemak secara maksimal. Otomatis berat badan akan turun.

2.    Memberikan energi

Ketika beberapa hari tidak olahraga, badan saya terasa lemas. Setelah melakukan olahraga jalan cepat, maka badan saya terasa menguat.

Begitu juga ketika saya duduk lama melakukan menulis atau lainnya. Badan terasa lelah, lemas dan tidak bergairah. Oksigen seakan tidak mengalir ke seluruh tubuh. Peredaran darah pun menjadi terhambat bila kebanyakan duduk dalam aktifitas. Namun setelah dilanjutkan olahraga, badan terasa segar dan memberikan energi baru.

3. Melepaskan stres dan kegelisahan

Kerja yang mengandalkan tenaga otak lebih mudah stres dari kerja yang tidak menggunakan tenaga otak. Seperti halnya saya yang biasa dalam keseharian selalu menulis padahal fisk kurang mendukung. Akhirnya saya mudah stres.

Setelah kepala mengalami kejenuhan dan ketegangan, maka biasanya saya olahraga ringan sekedar mengalirkan darah dan oksegen. Biasanya olahraga jalan kaki. Hasilnya cukup menyegarkan otak kembali. Karena memang jalan kaki lebih baik obat penenang stres.

4. Mencegah penyakit jantung, diabetes, osteoporosis, dan kanker tertentu

Olahraga secara teratur bisa menurunkan resiko penyakit jantung. Bila ada orang yang terkena serangan jantung walau rajin olahraga, maka dapat dipastikan olahraganya tidak melihat kondisi badan dan tentu tidak memperhatikan pola makan sehat.

Saya beberapa kali membeli susu merek tertentu yang berkalsium tinggi. Lalu dalam keterangan yaitu minum susu disertai latihan fisik alias olahraga agar mendapatkan manfaat maksimal dari susu yang diminum. Pantas menyarankan begitu karena memang olahraga juga bisa meningkatkan jumlah kalsium dalam tulang dan mencegah osteoporosis.

Bagi para wanita, payudara adalah salah satu makhkota mahal. Bila payudara terkena kanker, maka bisa jadi akan kehilangan makhkota berharganya. Tentu sedih. Untuk itu, rajinlah berolahraga agar bisa mencegah pembentukan kanker.

5. Memperpanjang umur

Bila Anda berolahraga sampai membakar minimal 2000 kkal per minggu maka bisa jadi Anda hidup dua tahun lebih lama dari teman Anda yang tidak berolahraga. Ini perhitungan rata-rata dari kebanyakan orang bukan kepastian begitu.

6. Mengurangi gejala-gejala premenstruasi dan monopause

Ada wanita yang sering mengalami otot kram saat menstruasi? Kemungkinan wanita itu jarang olahraga. Karena manfaat olahraga adalah untuk mengurangi kram saat menstruasi.

Dengan rajin olahraga pada wanita yang sudah monopause maka akan mengurangi kegerahan dan keringat pada malam hari.

7. Memperlancar pencernaan

Aktiftas kerja yang sering dengan duduk lama membuat pantat tertekan. Belum lagi ditambah memakan sesuatu yang mengganggu pencernaan seperti memakan jambu sama bijinya dan lainnya. Tentu bisa menyebabkan kesulitan membuang kotoran (buang air besar). Dengan rajin olahraga maka akan memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit.

8. Menjaga kesehatan punggung

Tulang punggung adalah tulang yang rawan. Artnya perlu diperhatikan baik-baik. Karena dalam tulang punggung terdapat banyak persendian-persendian. Saya yang memiliki kelemahan otot punggung karena faktor tertentu membuat saya tidak enak duduk lama, jalan, atau lari. Namun dengan olahraga, cukup memperingan beban tulang belakang saat aktifitas saya. Karena memang dengan olahraga membuat otot-otot di sekitar torso akan menjadi kuat.

9. Mengurangi kekakuan pada tubuh

Dengan olahraga maka akan meningkatkan sirkulasi, memperbesar pembuluh darah dan meningkatkan metebolism bahkan saat istirahat. Dengan begini maka kekakuan pada otot tubuh akan berkurang.

10. Tampil lebih cantik

Rajin olahraga membuat kulit menjadi tampat lebih sehat, mata tampat lebih indah, otot lebih kuat dan postur lebih baik dan mengurangi varises serta selulit.


Dapatkan Info Kiat Bisnis Terbaru Di Email Anda Senilai 250.000. Masukkan Email Anda, Gratis!